Apa itu Hipnosis, Hipnotis dan Hipnoterapi?
Hipnosis adalah ilmunya, yaitu ilmu komunikasi tingkat tinggi yang mampu menjangkau dua tingkatan komunikasi; pikiran sadar dan pikiran bawah sadar.
Pikiran sadar; analisa, memori jangka pendek, manual,
Pikiran bawah sadar; emosi, perasaan, memori jangka panjang, otomatis, kebiasaan, keyakinan, citra diri
Hipnotis adalah pelakunya/orang yang melakukan proses hipnosis.
Hipnoterapi adalah aplikasi hipnosis untuk terapi.
Bagaimana cara kerja Hipnoterapi?
Hipnoterapi bekerja dengan cara melakukan komunikasi secara sugestif untuk masuk dan berkomunikasi dengan pikiran bawah sadar. Perubahan menjadi lebih tahan lama jika dilakukan pada pikiran bawah sadarnya.
Apakah ada syarat khusus untuk mengikuti Hipnoterapi?
Iya ada, yaitu memiliki kemampuan komunikasi yang baik atau bisa memahami komunikasi dengan baik.
Apa saja yang bisa ditangani dengan Hipnoterapi?
Semua masalah yang berhubungan dengan pikiran dan perasaan (psikis),misalnya ; stres, depresi, cemas, trauma, fobia, latah, kecanduan, tidak percaya diri, sulit tidur (insomnia), mimpi buruk, grogi, sakit hati dan sebagainya. Juga psikosomatik (penyakit fisik yang dipengaruhi oleh pikiran dan perasaan seperti maag, sakit jantung, kanker dan sebagainya (disarankan menggunakan Terapi Selaras)).